Berita Partai Keadilan Sejahtera

Home » » PKS Mainkan 'Politik Tumbal'

PKS Mainkan 'Politik Tumbal'

Written By Mridwan Johan on Monday, April 9, 2012 | 7:43 PM

Sumber : http://www.tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Pengamat politik dari Universitas Gadjah Mada, Ari Dwipayana, mengatakan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sedang menunggu keputusan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk menentukan nasibnya dalam koalisi partai pemerintah. Menurut dia, PKS kini berusaha mendapatkan simpati khalayak jika ternyata didepak keluar dari Sekretariat Gabungan. "PKS berhitung untuk dapat perhatian publik," kata Ari di Jakarta kemarin.

Posisi PKS di Sekretariat Gabungan (Setgab) goyah seusai Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat untuk menentukan kenaikan harga bahan bakar minyak pada Sabtu-Ahad pekan lalu. Sikap PKS berbeda dengan Partai Demokrat, Golkar, Partai Amanat Nasional, Partai Kebangkitan Bangsa, dan Partai Persatuan Pembangunan, yang tergabung dalam koalisi. Koalisi mendukung kebijakan pemerintah yang hendak menaikkan harga BBM. Selasa malam lalu, Setgab sepakat mendepak PKS.

Ari mengatakan kecil kemungkinan PKS bersikap tegas mundur. Pilihan yang paling baik diambil PKS, kata dia, adalah menyerahkan kepada Yudhoyono. Sumber di kalangan Istana menyatakan, PKS tidak ingin mundur sukarela. Maunya, kata dia, PKS ditendang.

Jika didepak, citra PKS naik. Sebab, PKS punya alasan untuk menyatakan rela berkorban, menjadi tumbal, dikeluarkan dari koalisi demi membela rakyat untuk menolak kenaikan harga BBM. "PKS ingin dapat poin dengan jadi tumbal," kata sumber itu.

Senada dengan itu, Direktur Riset Charta Politika Yunarto Wijaya menyatakan ragu PKS akan mengambil sikap. Yunarto mengatakan saat ini PKS tengah memainkan politik "wait and see" dengan melempar bola nasibnya kepada Presiden. "Ini cerdiknya PKS," kata Yunarto.

Ia mengatakan PKS akan lebih untung jika menunggu keputusan Yudhoyono ketimbang harus menentukan sikapnya sendiri. Dengan strategi seperti itu, PKS tak perlu mempertaruhkan citranya di depan Yudhoyono.

Yunarto mengatakan, jika Yudhoyono mengeluarkan PKS dari koalisi, belum tentu hal itu akan menguatkan citra Yudhoyono. "Bolanya ada di Presiden," katanya.

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Achmad Mubarok, belum bisa memastikan keputusan apa yang akan diambil Yudhoyono terhadap PKS. "Beliau kan politiknya santun. Mari tunggu saja," kata dia.

Menurut Mubarok, pekan depan Demokrat akan mengadakan pertemuan khusus untuk membahas koalisi, khususnya PKS. Rencananya, pertemuan tersebut dihadiri Yudhoyono selaku Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat.

Menanggapi hal ini, Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq menyatakan akan membicarakannya dengan Sekretariat Gabungan. Menurut dia, Setgab tak bisa mendepak PKS begitu saja. "Akan ada pembicaraan bersama dengan Setgab. Kesepakatan tidak bisa dibatalkan sepihak," kata Luthfi.

Menurut dia, PKS punya kontrak khusus dengan Presiden. Namun ia menolak menjabarkan isi kontrak khusus tersebut. "Itu tidak harus dibuka ke publik. Itu antara yang bersepakat saja," kata Luthfi.

ANGGA SUKMA WIJAYA | ANANDA BADUDU | FRANSISCO ROSARIANS | SUNUDYANTORO
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

Keajaiban AL Qur'an

AL QUR'AN DAN ASTRONOMI Banyak fakta, seperti penciptaan alam semesta dari ketiadaan, mengembangnya alam semesta, serta garis-garis edar planet di jagat raya, yang hanya mampu diketahui melalui astronomi modern, telah diberitakan dalam Al Qur'an sekitar 1400 tahun lalu. AL QUR'AN DAN FISIKA Tahukah Anda bahwa unsur besi pada awalnya terbentuk di bintang-bintang di luar angkasa, bahwa materi diciptakan berpasang-pasangan, dan bahwa waktu adalah suatu konsep yang relatif? Al Qur'an telah mengisyaratkan tentang semua fakta ilmiah ini.
AL QUR'AN DAN PLANET BUMI Banyak fakta ilmiah, dari lapisan-lapisan atmosfir hingga fungsi geologis gunung, dari proses pembentukan hujan hingga struktur dunia bawah laut, dijelaskan dalam ayat-ayat Al Qur'an. AL QUR'AN DAN BIOLOGI Al Qur'an memaparkan perkembangan embrio manusia dalam rahim ibu melalui penjelasan yang benar-benar sesuai dengan penemuan embriologi modern.
INFORMASI MENGENAI PERISTIWA MASA DEPAN DALAM AL QUR'AN Allah mengisahkan dalam Al Qur'an tentang sejumlah peristiwa penting yang akan terjadi di masa depan, dan berbagai peristiwa ini terjadi persis sebagaimana kisah tersebut. PENGETAHUAN AL QUR'AN Untuk meningkatkan pengetahuan Anda tentang Al Qur'an, Anda dapat mengunjungi, "Pengetahuan Al Qur'an" dan "Indeks Al Qur'an". Pada bagian ini, ayat-ayat Al Qur'an dikelompokkan menurut pokok bahasannya.

Dakwatuna

Republika

The Jakarta Post Latest News

Pengusaha Muslim

Jaringan Pengusaha Muslim Indonesia